Senin, 26 Maret 2012

Berubah dari Zero menjadi Hero

"Dan Allah mengeluarkan kamu dari perut ibumu dalam keadaan tidak mengetahui sesuatu pun, dan Dia memberimu pendengaran, penglihatan dan hati agar kamu bersyukur". (16:78)

Dari ayat ini aku belajar:

Semua manusia ketika memasuki dunia dalam keadaan sama yaitu dalam keadaan nol/zero (keadaan tidak mengetahui sesuatu pun). Tapi akhir hidup manusia berbeda-beda, ada yang menjadi Hero dan ada yang menjadi pecundang.

Apa yang menjadi faktor pembeda nasib akhir manusia?

Masih di ayat yang sama, Allah menjelaskan "Dia memberimu pendengaran, penglihatan dan hati " berarti semua manusia pun sama hanya diberi tiga potensi. Cuma perbedaannya adalah tiap orang berbeda-beda dalam menggunakan tiga potensi ini. Ada orang yang bener-bener memanfaatkan secara maksimal sehingga dia bisa menjadi Hero di dunia ini. Dan sebaliknya orang yang tidak memanfaatkan dengan baik, maka dia akan menjadi pecundang. Seluruh potensi ini bisa termanfaatkan dalam satu kegiatan yaitu dengan belajar. Dengan belajar kita bisa menggunakan pendengaran, penglihatan dan hati. Maka ketika kita ingin jadi Hero satu-satu nya cara adalah kita harus belajar. Dengan belajar kita bisa merubah diri dari keadaan Zero menjadi Hero. Semangat belajar.. I Love belajar... !!!

Belajar nggak dibatasi bangku sekolah dan kuliah. Belajarlah dari diri sendiri, belajar dari orang lain, belajar dari lingkungan. Dunia ini adalah universitas kehidupannku. Orang-orang di sekitarku adalah guruku. Alam adalah ayat-ayat yang harus aku baca. Jadi berpikir cerdaslah dalam belajar dan membaca ayat-ayatnya di universitas kehidupan ini agar engkau bisa menjadi orang yang dewasa dalam menjalani hidup ini.

Semangat.. ^^


Tidak ada komentar:

Posting Komentar