Curahan Hati

MARAH

Apa itu marah?

SURGA ITU MAHAL..

Suatu hari nanti kita akan mengantri untuk memasuki tempat peristirahatan kita yang abadi namun akan sampai tidaknya kita disana tergantung dari cara kita hidup di dunia. Maka jangan sia-siakan hidupmu disini, karena suatu hari nanti engkau pasti akan menyesal ketika engkau tercampakkan dari SurgaNya.  -Susi..^^
Surga itu mahal.. nggak bisa orang masuk ke dalamnya dengan harga murah
Butuh tiket agar kita bisa memasukinya

Satu-satunya tiket yang bisa memasukan kita adalah Ridho Allah
Dengan tiket itu kita bisa masuk kedalamnya

Namun Ridho Allah nggak bisa di dapat dengan enteng
Perlu Perjuangan untuk mendapatkannya

Nggak ada kata Perjuangan tanpa Pengorbanan
Pengorbanan: Harta, jiwa, waktu, tenaga dan pikiran

Pengorbanan yang mana yang berada di zona nyaman?
Nggak ada Pengorbanan yang berada di zona nyaman
Semua Pengorbanan berada di area tidak nyaman

Oleh karena itu semua yang namanya Perjuangan dan Pengorbanan pasti menimbulkan lelah dan letih
Lelah dan Letih adalah sebuah resiko hidup di dunia ini

Inilah hidup:
Hidup adalah Perjuangan
Hidup adalah Pengorbanan
Hidup adalah Zona tidak nyaman
Hidup adalah Lelah dan Letih


Cukup surga yang menjadi tempat harapanku beristirahat
Hanya di dalamnya tidak ada Perjuangan lagi
Hanya di dalamnya tidak ada Pengorbanan lagi
Hanya di dalamnya sebenar-benarnya Zona Nyaman
Hanya di dalamnya Lelah dan Letih sirna

Jadi mari Berkaryalah di dunia ini dengan Optimal walau Lelah dan Letih terus mendera karena yakin Lelah dan Letih ini akan berakhir ketika menginjakkan kaki di surgaNya..


Keep Fight..
-Susi..^^


MIMPI...

Mimpi besar di raih dari pencapaian mimpi-mimpi kecil.
Tak ada mimpi besar kalau kita tidak merajut mimpi kecil.

Jangan pernah anggap enteng pencapaian hal-hal kecil.
Selalu rencanakan apapun yang kau akan lakukan.
Dan evaluasi setelah melakukan apapun itu.

Beri penghargaan pada diri ketika sukses mencapai taget.
Dan beri pecutan pada diri ketika gagal.

Katakan pada diri hari ini harus lebih baik dari pada kemarin.
Dan esok harus lebih baik dari pada hari ini.

Dengan begitu kau akan merajut kesuksesan di masa depan.
Semangat..
-Susi... ^^

RABB..

Rabb.. saat malam menutup awan..
Kami sadar bahwa kami hanyalah makhlukMu yang lemah
Suatu saat kami kan dipaksa untuk kembali menghadapMu
Mempertanggungjawabkan setiap lembaran hidup kami padaMu

Maka dalam kesempatan hidup yang Kau amanahkan ini
Izinkanlah kami tuk dapat menjalaninya dengan penuh kecintaan, pengabdian dan bakti diri padaMu

Rabb.. dengan hiruk pikuk dan gemerlapnya dunia
Biarkanlah kami tuk menjadi hambaMu yang setia tunduk hanya kepadaMu

Bersabar dengan ujian dari Mu
Dan istiqamahkan kami dalam kemuliaan melangkah di jalanMu selamanya

Kami yakin ya Rabb akan janjiMu
Dan kami jadikan obat dari sakit kami
Pelipur dari air mata dan lelah kami

Rabbana ridhoilah setiap langkah
Dan helaan nafas kami..
Amieen..

-Anonim



Tidak ada komentar:

Posting Komentar